Software HR PayrollBozz hadir untuk bantu Start-up dan UKM

Software HR PayrollBozz hadir untuk bantu Start-up dan UKM

PayrollBozz adalah software HR yang dirancang untuk sistem manajemen SDM, seperti pengelolaan absensi, perhitungan penggajian, pajak, BPJS, adminstrasi finance dan juga termasuk appraisal atau KPI (key performance indicator).

Diluar untuk perhitungan gaji dan absensi karyawan, PayrollBozz juga bertujuan untuk mempermudah, mempercepat, dan memangkas proses birokrasi didalam adminstrasi kepersonaliaan. Yang diurus dalam kepersonaliaan diantara lainnya seperti  perizinan, lembur, cuti, reimbursement, dan sejenisnya.

Pada umumnya perusahaan rintisan yang baru saja memulai bisnis atau usahanya, fokus kepada aktivitas promosi, branding, employee development dan strategi growth hacking sehingga biaya operasional akan lebih banyak mengucur ke sektor sana, Yang membuat pengelolaan sumber daya manusia menjadi sedikit terpinggirkan.

Namun untuk start-up dan UKM fokus target diatas tidaklah salah, justru memang harus dilakukan agar perusahaan lebih cepat berkembang dan mendulang profit, sehingga bisa terus berjalan. Oleh karenanya penggunaan software HR diperlukan untuk mengurusi hal-hal yang terkait tentang, manajemen SDM, adminstrasi kepersonaliaan, serta payroll.

Dalam start-up tentunya kita mengetahui perekrutan karyawan bisa terjadi sangat cepat seiring dengan perkembangan perusahaan, dan diperlukan penambahan tim HR untuk mengurusi karyawan yang jumlahnya terus meningkat.

Berarti dengan demikian biaya operasional untuk kepersonaliaan akan bertambah dalam sektor manajemen SDM. Dalam sektor inilah PayrollBozz membantu dengan sistem otomatisnya, salah satu contohnya adalah kalkulasi gaji, pajak, BPJS, dan insentif dapat dilakukan secara otomatis untuk seluruh karyawan, sampai menjadi payslip.

Rules payroll, jadwal, dan kehadiran karyawan rumit?

Software HR PayrollBozz dapat mengakomodir kebutuhan perusahaan, sekalipun rules-nya rumit atau terdapat banyak variabel.

Sistem penggajian PayrollBozz dirancang sefleksibel mungkin untuk bisa memproses penggajian dengan rules perhitungan rumit. HRD perusahaan dapat mengatur rumus sesuai kebijakan perhitungan penggajian perusahaan, termasuk komponen-komponen pendukung seperti potongan telat, potongan pinjaman, tax, BPJS dan lain-lain.

Pelajari lebih lanjut PayrollBozz disini

Yang selanjutnya adalah jadwal kerja karyawan yang complicated yang mungking tidak bisa diatur dengan sistem HR biasanya.

Di PayrollBozz HRD dapat melakukan penentuan jadwal kerja karyawan, baik itu terdapat shift, jam kerja fleksibel tetapi harus 8 jam sehari, sampai jadwal kerja di tanggal merah atau hari raya. Semua dapat tersistem dengan baik.

Software HR dalam bentuk Aplikasi di smartphone

PayrollBozz juga hadir dalam bentuk Aplikasi yang bisa di install di smartphone Android ataupun Apple, yang saat ini aplikasi PayrollBozz sudah tersedia di Play store dan juga Apps Store.

Ada banyak hal yang bisa pengguna lakukan dalam aplikasi HR ini, seperti  melakukan request cuti, pinjaman, atau pergantian biaya dan melakukan approve untuk pengajuan jika pengguna adalah HRD, atau manajer yang memiliki mandate untuk approve dan rejected.

Selain itu dalam aplikasi PayrollBozz karyawan dapat melihat :

  • Melihat jadwal (view schedule)
  • Pengumuman (announcement)
  • Task (tugas)
  • Laporan kehadiran, payslip, dan peringatan
  • Saldo cuti, pinjaman dan pergantian biaya
  • Notifikasi
  • Dan riwayat aktivitas

Dalam aplikasi payrollbozz juga terdapat fitur-fitur yang akan membantu karyawan seperti yang didalam dashboar diantara lainnya adalah :

  • Melakukan absen clock in/out langsung dari handphone
  • Pengajuan lembur
  • Pengajuan perjalanan bisnis
  • Pengajuan cuti
  • Melakukan perubahan data pribadi
  • Pengajuan izin
  • Pengajuan pinjaman dan pergantian biaya

Demikian adalah benefit dan fitur dari menggunakan software HR PayrollBozz, menggunakan software HR dengan sistem cloudbase ini memang dianjurkan untuk UKM dan juga start-up, karena akan sangat menguntungkan dan menghemat biaya operasional dalam sektor manajemen SDM.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi payrollbozz.com atau daftar untuk presentasi online bersama marketing kami disini.

Bagaimana seharusnya HR manajemen modern bekerja?

Bagaimana seharusnya HR manajemen modern bekerja?

Tidak bisa dipungkiri bahwa seiring dengan kemajuan teknologi informasi manajemen sumber daya manusia juga mengalami perubahan, oleh karenanya kita yang berada di divisi HRD harus bisa beradaptasi.

Perubahan yang terjadi juga bukan tanpa maksud dan tujuan, yakni memiliki alasan untuk efisiensi waktu dan biaya. Oleh karena itu saat ini banyak software HR bermunculan yang menawarkan fitur manajemen dan automation yang canggih, yang dapat memudahkan penggunanya.

Berkaitan akan perubahan tentang cara pengelolaan SDM dari yang tradisional ke modern atau HR digital, juga mengalami beberapa kendala, beberapa di antaranya adalah software yang tidak easy to use, pengguna (HRD) tidak dapat beradaptasi, sampai software HR yang tidak dapat mengakomodir regulasi perusahaan.

Oleh karenanya penting bagi kita sebagai HRD untuk menemukan sebuah software HR yang penggunaannya mudah dipahami, fitur lengkap, serta yang terpenting fleksibel untuk semua perusahaan sehingga segala regulasi perusahaan apapun dapat terpenuhi.

Dan bagaimana seharusnya software HR modern manajemen bekerja, dan memudahkan tugas dari HRD? Berikut adalah uraiannya.

Baca juga : Pakai sosmed untuk media perekrutan? Ini tipsnya! 

Cara software HR modern membantu anda

One for all

Software HR zaman sekarang harus memiliki banyak fitur yang dapat membantu HRD dalam mengerjakan hal lainnya, seperti fitur penghitungan penggajian dan absensi.

Terintegrasi dengan perangkat lain

Syarat ini menjadi penting mengingat banyak perusahaan besar dengan jumlah karyawan yang sangat banyak membutuhkan pengelolaan data yang terpusat. Contoh pengelolaan absen karyawan seluruh cabang yang dapat dikelola dari satu tempat, dan juga aktivitas adminstrasi karyawan dapat dipantau dikerjakan dari pusat.

Fleksibilitas dan aksesbilitas tinggi

Guna mendukung kinerja HRD dalam pengelolaan SDM di perusahaan software HR harusnya dapat mempermudah akses tersebut, contohnya memungkinkan software tersebut dapat di akses dimana saja, kapan saja (online) dan dapat dibuka dari gadget apapun (smartphone, tablet, laptop).

Dengan begini tidak ada pekerjaan HRD yang berkaitan dengan tata kelola dan tata laksana SDM terhambat, semua dapat dikerjakan segera mungkin.

Layanan mandiri karyawan

Apa yang dimaksud dengan layanan mandiri karyawan? Layanan mandiri karyawan atau self service bertujuan untuk memberikan akses kepada seluruh karyawan dalam melakukan adminstrasi kepersonaliaan mereka sendiri.

Dengan memberikan akses ini pelayanan adminstrasi seperti pengajuan izin, pinjaman, lembur dan lainnya menjadi lebih cepat, dan para Approver juga bisa lebih cepat dalam memberikan keputusan.

Beberapa software HR seperti Aplikasi PayrollBozz memberikan fitur self service employee kepada seluruh karyawan di aplikasi smartphone, Fitur ini memungkinkan semua karyawan melakukan pengajuan dan absen dari aplikasi, begitu juga decision maker untuk mengambil keputusan (Approve atau reject) via smartphone.

Memiliki automation

Automation selain bermanfaat untuk meringankan pekerjaan HRD juga memiliki manfaat lainnya yakni meminimalisir kesalahan.

Contoh yang paling sering terjadi adalah kesalahan penghitungan gaji karyawan, hal tersebut bisa disebabkan kesalahan perhitungan dengan menggunakan metode tradisional, yakni kalkulasi secara manual.

Dengan menggunakan automation system hal seperti ini bisa terhindari, karena semua penghitungan dilakukan oleh sistem, tentunya sistem penghitungan juga telah disesuaikan dengan komponen-komponen penggajian yang sebelumnya telah dirumuskan.

Kesalahan penghitungan pajak, BPJS, dan penggajian dapat diminimalisir apabila menggunakan software HR & Payroll. Namun perlu dicatat sebaiknya kita memilih software yang sudah bisa menerapkan aturan penggajian, pajak, dan lainnya sesuai UU dengan baik.

Keamanan yang lebih baik

Keamanan dari manipulasi data yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab juga peril kita pikirkan. Software HR modern bekerja dengan menjaga data transaksi lebih aman, tidak ada campur tangan orang selain sistem yang bekerja.

Dengan begini data-data yang ditampilkan di laporan juga sesuai, misalnya data absensi karyawan yang akurat mulai dari kedatangan, jam pulang, lembur, izin dan lainnya semua asli tanpa manipulasi, sehingga pembayaran gaji pun bisa lebih akurat.

Baca juga : Tips mengoptimasi iklan lowongan kerja di Linkedin

Dukungan dari developer

Sama seperti layanan after sales setelah kita membeli barang di toko, dukungan dari developer setelah kita memutuskan software mereka juga penting. Setiap software HR yang di buat oleh developer berbeda-beda, oleh sebabnya walaupun kita telah berpengalaman menggunakan software HR modern belum tentu bisa menggunakan software yang lainnya.

Pastikan pengembang software tersebut memberikan fasilitas training bagi para konsumen barunya, dan tim IT support untuk membantu konsumen yang mengalami kesulitan dalam menjalankan software HR mereka.

Hemat dan paperless

Dengan menggunakan software HR modern seharusnya perusahaan juga bisa melakukan penghematan, termasuk biaya dan waktu. Tidak hanya dapat menghemat dalam segi financial menggunakan HR software zaman sekarang juga dapat mengurangi penggunaan kertas karena semuanya sudah dikerjakan digital.

Demikian adalah pemaparan tentang bagaimana cara kerja software HR modern bekerja, untuk membantu HRD perusahaan dalam mengelola SDM, payroll dan data absensi karyawan.

Aplikasi Payroll Berbasis Web (Sistem Penggajian)

Aplikasi Payroll Berbasis Web (Sistem Penggajian)

Seiring dengan semakin berkembangnya waktu, banyak produk teknologi mutakhir yang muncul untuk meringankan pekerjaan manusia.

Kehadiran beberapa teknologi baru ini diharapkan bisa menjadi alternatif tersendiri bagi manusia agar dapat memaksimalkan kinerjanya.

Dalam sebuah perusahaan besar, kerja Human Resource Development (HRD) adalah menangani berbagai hal yang berkaitan dengan karyawan, mulai dari absensi, gaji, asuransi, dan lain sebagainya.

Tanpa bantuan teknologi, pekerjaan HRD memang sangat merepotkan. Aplikasi payroll berbasis web hadir sebagai solusi permasalahan rumit yang dihadapi oleh bagian sumber daya manusia. Software canggih ini akan membantu pertumbuhan perusahaan.

Seperti Apa Kinerja Aplikasi Payroll Berbasis Web?

software-penggajian-karyawan-3

Aplikasi payroll seperti yang sudah dijelaskan pada uraian sebelumnya adalah perangkat lunak yang memiliki banyak fungsi di bidang penghitungan gaji.

Proses payroll berimpilkasi dengan banyak aspek seperti pemotongan pajak dan pinjaman. Terlebih lagi dengan pemotongan pajak yang harus disesuaikan dengan gaji masing-masing karyawan dan juga memastikan pajak tersebut dibayarkan dengan benar ke instansi pemerintahan.

Penghitungan pajak yang kurang tepat akan berakibat fatal, bahkan bisa membuat tim HR terkena denda sampai dengan dipenjara. Oleh karena itu, bagian HR harus benar-benar teliti dan jeli mengurusi permasalahan karyawan.

Aplikasi payroll berbasis web adalah perangkat lunak terbaru yang akan membantu kerja HR yang mudah dan murah.

Aplikasi ini memberikan manfaat yang nyata dalam usaha menangani perhitungan payroll yang otomatis. Aplikasi berbasis web ini sengaja dibangun dengan fungsionalitas yang tinggi dan memungkinkan untuk pengolahan data secara komprehensif dan menyederhanakan sistem penggajian gaji di perusahaan Anda.

Proses payroll berbasis web ini memungkinkan Anda untuk membuat aturan serta menentukan logika bisnis yang berhubungan dengan absensi, cuti, pemotongan pinjaman, BPJS, Tunjangan, pajak, lembur, dan rembes. Dengan demikian, proses penghitungan gaji bisa lebih akurat dan sangat mudah.

cara-menghitung-gaji-karyawan

Secara garis besar, hal yang diuraikan di atas menjadi fungsi dari aplikasi payroll ini. Untuk perusahaan besar dengan jumlah karyawan yang mencapai ratusan, bahkan ribuan, sangat disarankan untuk memilih menggunakan sistem penggajian berbasis web ini.

Dengan aplikasi ini, semua kendala yang ada di bagian sumber daya manusia akan bisa diselesaikan dengan baik. Bagi Anda yang masih ragu, mungkin pertanyaan yang muncul adalah bagaimana cara mengaplikasikan perangkat lunak ini? Lalu, apakah data-data karyawan akan tetap menjadi rahasia perusahaan? Di mana Anda bisa mendapatkan aplikasi modern ini?

Berkaitan dengan cara mengoperasikan perangkat lunak ini, Anda tidak perlu khawatir. Awalnya, mungkin Anda harus belajar terlebih dahulu bagaimana cara mengoperasikan sistem ini.

Perusahaan multimedia yang menjual Aplikasi payroll berbasis web yang berkualitas biasanya sekaligus memberikan pelatihan untuk masa-masa awal.

Dengan pelatihan ini, Anda tidak akan kesulitan mengoperasikan sistem ini. Selain itu, sistem juga sangat fleksibel sehingga bisa disesuaikan dengan kondisi perusahaan. Sistem payroll yang berkualitas bahkan bisa diakses dengan menggunakan gadget Anda.

Lalu, berkaitan dengan pertanyaan apakah sistem penggajian berbasis web ini mampu menyimpan data karyawan dan data perusahaan secara rahasia? Tentu saja.

Meskipun sistemnya berbasis internet, rahasia perusahaan tetap ada di tangan Anda. Oleh karena itu, Anda tidak perlu takut apalagi was-was mengenai data perusahaan. Rahasia sangat terjamin.

Terakhir, dimanakah Anda bisa mendapatkan Aplikasi payroll ini? Sebenarnya, Anda bisa dengan mudah menemukannya di internet.

Banyak perusahaan multimedia yang menawarkan software payroll. Karena terlalu banyaknya, Anda bahkan akan disibukkan dengan usaha mencari perusahaan penyedia aplikasi payroll yang berkualitas. Berbagai produk yang beredar tidak serta merta semuanya adalah produk terpercaya. Ada juga produk tidak berkualitas yang diluncurkan demi keuntungan semata.

Mencari Aplikasi Payroll berbasis Web yang Berkualitas

software-penghitungan-gaji-2

Aplikasi payroll berbasis web berkaitan dengan teknologi modern. Jika Anda mencarinya melalui dunia maya, pastikan Anda menemukan situs web yang komunikatif, interaktif dan profesional.

Sebagai perusahaan yang menangani aplikasi web, sudah seharusnya memiliki kredibilitas yang tinggi di bidang teknologi. Anda bisa lihat penampilan websitenya, apakah cukup informatif dan menarik, ataukah biasa-biasa saja.

Perusahaan penyedia software payroll yang berkualitas pasti memiliki situs web yang informatif, ringan, dan menarik. Jika tidak, mungkin perusahaan tersebut belum bisa diandalkan.

Lalu, untuk memastikan apakah aplikasi payroll yang akan Anda beli adalah produk berkualitas, teliti juga apa yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut. Fitur-fitur standar yang wajib ada pada sebuah aplikasi payroll adalah sebagai berikut.

1 ) Acces anytime anywhere

Sebuah aplikasi atau sistem perangkat lunak payroll yang berkualitas seharusnya bisa diakses kapan pun dan di mana pun tanpa dibatasi waktu. Kemudahan aksesnya didukung juga dengan menggunakan smartphone atau gadget. Jadi, pihak HRD bisa secara real time melihat hal-hal berkaitan dengan karyawan.

2 ) Track attendance accurately

Hal yang berkaitan dengan absensi jadwal, dan pencatatan lembur memang cukup memusingkan. Akan tetapi, dengan hadirnya payroll yang berkualitas akan membantu pencatatan absensi yang sangat akurat pada data karyawan yang berkaitan dengan absensi melalui foto, sidik jari, atau kartu, pengaturan jadwal kerja; pencatatan lembur; dan juga pengaturan penalty.

3 ) Flexible and peperless payroll

Perangkat lunak yang berkualitas juga memiliki formula yang sangat fleksibel dan pengaturan yang komprehensif. Dengan menggunakan Aplikasi payroll berbasis web yang berkualitas, Anda sudah ikut serta dalam pengurangan penggunaan kertas dan menjadi perusahaan yang mendukung goo green.

4 ) Tax, reimbursement, & loan management

Ciri perangkat lunak payroll yang berkualitas adalah mampu memberikan kemudahan untuk mengatur pajak karyawan, rembes, dan juga aplikasi pinjaman.

5 ) Powerfull reporting tools

Kemudahan dari sebuah aplikasi yang berkualitas adalah mampu melaporkan rekap gaji, perkembangan perusahaan, hanya dengan ujung jari Anda. Kemudahan seperti ini tentu akan sangat menguntungkan.

6 ) Integrated leave system

Permasalahan cuti karyawan pun tak perlu membuat HRD merasa bingung. Dengan payroll yang berkualitas, semua sistem cuti sudah terintegrasi dengan absensi dan juga payroll.

7 ) Employee self service

Bagian administrasi HR dapat menyimpan seluruh hal yang berkaitan dengan karyawan di sistem ini, yaitu semua hal yang berkaitan dengan profile pegawai, pajak, cuti, tugas, rekap gaji, dan absensi.

software-payroll-indonesia-2

Beberapa hal di atas adalah ciri-ciri fitur yang ditawarkan oleh Aplikasi payroll berbasis web yang berkualitas. Tentu tidak hanya berbekal tulisan saja, pihak penyedia software juga harus melakukan pendampingan untuk masa tertentu.

Biasanya, para penjual software ini memberikan fasilitas coba aplikasi gratis untuk masa waktu satu bulan. Anda bisa memanfaatkan masa satu bulan percobaan ini dengan baik.

Pelajari kinerja sistem agar Anda pun mendapatkan kemudahan dan manfaat dari aplikasi ini. Setelah itu, Anda pun dapat memanfaatkannya secara maksimal.

Demikian adalah uraian mengenai aplikasi payroll yang berkualitas dan canggih. Semoga uraian sederhana ini bisa bermanfaat untuk Anda dan perusahaan.

Payrollbozz Software Penggajian Karyawan Terbaik

Payrollbozz Software Penggajian Karyawan Terbaik

Menghitung gaji yang diterima oleh setiap pegawai perusahaan merupakan hal rumit yang harus dilakukan departemen HR. Software penggajian karyawan menjadi sebuah senjata ampuh yang wajib dimiliki oleh HR dalam menjalankan tugasnya ini.

Dalam menghitung gaji karyawan, HR terlebih dahulu harus menghitung berapa hari karyawan tersebut bekerja dan mengalikannya dengan besaran gaji per harinya.

Hasil dari perhitungan ini kemudian akan dikurangi dengan pajak dan pinjaman. Besarnya pajak tergantung pada peraturan daerah dan besarnya gaji pokok.

software-penggajian-karyawan-1

Apabila selama bekerja pegawai meminjam uang pada perusahaan, maka gaji tersebut dipotong dengan besarnya pinjaman awal serta bunga pinjaman (sesuai dengan ketentuan perusahaan).

Hasil akhir perhitungan ini kemudian ditambahkan dengan tunjangan. Tidak semua karyawan mendapatkan tunjangan dengan jumlah yang sama.

Perhitungan secara terperinci harus dilakukan pada setiap karyawan. PayrollBozz dirancang sebagai software terbaik untuk HR dalam menghitung gaji karyawan.

Keunggulan PayrollBozz sebagai Software Penggajian Karyawan

cara-menghitung-gaji-karyawan

Sebelum membahas tentang keunggulan dari software ini, alangkah baiknya apabila kita mengenal terlebih dahulu tentang fungsi perangkat lunak ini.

PayrollBozz merupakan alat bantu HR untuk menghitung gaji yang diterima oleh karyawan secara akurat den efisien. Dalam memproses gaji yang berhak diterima oleh karyawan, software ini dilengkapi dengan berbagai fitur sesuai dengan kebutuhan.

HR dapat memasukkan variabel perhitungan gaji ke dalam software ini. Kemudian, software penggajian karyawan ini akan secara otomatis mengelola data yang ada menggunakan variabel tersebut.

Berikut ini adalah keunggulan yang dimiliki oleh PayrollBozz.com

software-penghitungan-gaji-2

Keunggulan pertama dapat dilihat dari sisi kemudahan penggunaannya. Sebagai software penggajian karyawan terbaik, perangkat lunak ini dapat dioperasikan oleh HR yang bahkan tidak memiliki latar belakang cukup luas tentang pembukuan sekalipun.

Hal pertama yang perlu dilakukan HR adalah memasukkan data karyawan. Setelah data mengenai karyawan yang bekerja di perusahaan tersebut dimasukkan, maka langkah selanjutnya adalah memasukkan formula perhitungan gaji.

Komponen utama seperti jumlah hari kerja, besarnya pajak yang dibebankan, dan tunjangan yang diperoleh setiap karyawan perusahaan juga diperlukan.

Setelah semuanya terlengkapi, maka PayrollBozz akan melakukan perhitungan gaji sesuai dengan data yang dimasukkan tersebut. Sangat penting untuk memasukkan data dengan benar agar gaji yang diperoleh juga sesuai dengan kinerja karyawan.

Selain mudah, hasil perhitungan yang dilakukan oleh software penggajian karyawan ini juga akurat. Proses perhitungan dilakukan seefisien dan seefektif mungkin.

Besaran pajak yang dibebankan kepada karyawan senantiasa berubah sesuai karena beberapa faktor seperti perubahan peraturan daerah dan perubahan gaji pokok karyawan.

Keunggulan yang dimiliki oleh PayrollBozz terkait dengan perubahan ini adalah fleksibilitas formula perhitungan gaji. HR dapat merubah formula sesuai dengan perubahan ketentuan perusahaan.

Perubahan semacam ini akan mempengaruhi perhitungan gaji karyawan secara umum. Oleh karena itu, disarankan untuk melakukan perubahan sejak awal.

Hal ini sangat penting untuk menghindari kesalahan perhitungan. Dengan mudahnya mengganti formula perhitungan gaji, HR tidak perlu lagi kerepotan melakukan perhitungan dari awal.

Sisi kompatibilitas juga merupakan keunggulan yang dimiliki oleh PayrollBozz. Tidak banyak software penggajian karyawan yang kompatibel ketika diintegrasikan dengan sistem lainnya.

Gaji pokok seorang karyawan ditentukan dari jumlah hari kerja karyawan tersebut. Menghitung hari kerja karyawan satu per satu tentunya memerlukan banyak waktu dan tenaga.

Untuk menghemat waktu dan tenaga software perhitungan gaji karyawan ini dapat dihubungkan dengan Mesin absensi. Berbagai mesin absensi, termasuk mesin absensi menggunakan sidik jari dapat diintegrasikan dengan PayrollBozz.

Dengan demikian HR tidak perlu menghabiskan waktu dan tenaganya hanya untuk memonitor apakah karyawan tertentu masuk kerja atau tidak. Jumlah kehadiran karyawan akan masuk secara otomatis ke sistem software ini.

software-penggajian-karyawan-2

Keunggulan lain yang dimiliki oleh PayrollBozz adalah hasil perhitungan gaji dari software penggajian karyawan ini dapat dicetak dengan mudah.

Pengguna software ini dapat mengekspor hasil perhitungan ke dalam Microsoft Excel untuk kemudian dicetak. Setelah dicetak, dokumen ini dapat digunakan sebagai bukti perhitungan gaji sekaligus dokumen perusahaan yang resmi.

Tidak hanya untuk keperluan ini saja, pengguna dapat mencetak formulir transfer gaji untuk bank. Biasanya bank memerlukan formulir berisi daftar karyawan beserta jumlah gaji yang akan ditransfer.

Gaji dalam daftar ini tentunya merupakan hasil akhir dari perhitungan yang sebelumnya telah dilakukan oleh PayrollBozz. Karena format formulir ini berbeda pada setiap bank, maka pengguna dapat menyesuaikan format yang ada dengan lebih mudah.

Modul dalam Software Penggajian Karyawan

software-penggajian-karyawan-3

Dalam melakukan penghitungan gaji karyawan, PayrollBozz menggunakan beberapa jenis modul. Modul ini berfungsi untuk membantu HR memproses gaji dengan software penggajian karyawan secara lebih mendetail.

Fungsi dari modul ini adalah untuk memastikan bahwa perhitungan gaji dilakukan secara akurat.

Tidak hanya itu, kelengkapan modul terpadu yang digunakan oleh software ini memudahkan pengguna dalam melakukan pengecekan ulang apabila terjadi kesalahan atau kekeliruan pengisian data.

Pengguna dapat menelusuri kesalahan data tersebut melalui modul yang disediakan dengan efisien. Modul utama yang dimiliki oleh PayrollBozz terdiri dari modul kepegawaian, modul absensi, dan modul gaji.

Modul kepegawaian berisi data dan informasi terkini terkait dengan pegawai. Informasi ini sangat penting dalam proses perhitungan gaji karena software penggajian karyawan membutuhkan data yang sesuai.

Pangkat seorang karyawan dalam perusahaan tentunya akan mempengaruhi jumlah gaji karyawan tersebut. Pangkat yang lebih rendah pada umumnya akan menerima gaji yang lebih sedikit daripada gaji yang diterima oleh karyawan dengan pangkat di atasnya.

Selain kepangkatan karyawan, tugas karyawan juga turut mempengaruhi perhitungan gaji. Karyawan yang harus melakukan dinas ke luar kota akan mendapatkan tunjangan kegiatan bisnis.

Sedangkan karyawan yang hanya bertugas di kantor tidak akan menerima tunjangan serupa. Dengan memanfaatkan modul ini, HR dapat dengan mudah mengetahui hak yang dimiliki setiap karyawan berdasarkan kewajiban yang dilakukannya untuk perusahaan.

Modul utama kedua yang disematkan dalam software penggajian karyawan adalah modul absensi. Berbeda dengan modul lainnya, modul ini dapat dihubungkan dengan mesin absensi.

Perhitungan gaji menjadi lebih mudah apabila jumlah kehadiran pegawai dimasukkan secara otomatis. Karyawan yang jarang hadir untuk bekerja, baik di kantor maupun dinas ke luar, tentunya akan mendapatkan gaji yang lebih sedikit apabila dibandingkan dengan karyawan yang rajin hadir.

Di antara ketiga modul PayrollBozz, modul gaji merupakan modul terpenting. Pada modul ini semua perhitungan gaji karyawan dilakukan.

Semua modul yang ada dalam software ini secara terpadu terhubung dengan modul gaji.

Dengan menggunakan modul ini, perhitungan gaji mulai dari gaji pokok yang belum terpotong dan belum ditambahkan aspek lain hingga gaji bersih yang diterima pegawai dapat ditemukan di modul gaji.

Software penggajian karyawan ini mempermudah perhitungan gaji dengan menggunakan modul dapat disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan. Oleh karena itu, tidak mengherankan apabila HR dari perusahaan besar memilih untuk memanfaatkan PayrollBozz.